Translate

Friday, October 5, 2012

Catatan Kecil Dari Orang Yang Menginginkan Kebaikan


Saudaraku, ini sekedar catatan kecil, dari orang yang menginginkan kebaikan untuk kita semua.
Petik hikmahnya:
  • Yang singkat itu "WAKTU"
  • Yang dekat itu "MATI"
  • Yang besar itu "NAFSU"
  • Yang berat itu "AMANAH"
  • Yang sulit itu "IKHLAS"
  • Yang mudah itu "BERBUAT DOSA''
  • Yang abadi itu "AMAL KEBAJIKAN"
  • Yang akan diinvestigasi itu "AMAL PERBUATAN"
  • Yang akan diaudit itu "APA YANG KITA MILIKI''
  • Tetapi, yang "TERINDAH" itu, jika kita mampu menjaga SILATURRAHIM dan saling memaafkan

Hadits-hadits yang berkaitan dengan Silaturrahim :
  • Hiasilah Bathin Kita
Rasulullah SAW bersabda : "Sesungguhnya Allah SWT tidak melihat pada tubuh-tubuh kalian dan tidak pula pada wajah rupawan kalian tapi Dia melihat pada isi hati kalian".
(HR. Muslim dan Ibnu Majah) 
  • Membantu Tetangga yang Lapar
Rasulullah SAW bersabda : "Bukanlah termasuk orang mukmin, yang dirinya kenyang sedangkan tetangganya dalam keadaan lapar yang menimpa kedua sisi perutnya."
(HR. Bukhari) 
  • Hamba اَللّهُ SWT yg Bersaudara
Rasulullah SAW bersabda : "Janganlah kamu saling membenci, saling mendengki dan saling bermusuhan, tetapi jadilah kamu hamba-hamba Allah SWT yang bersaudara. Tidak halal seorang muslim mendiamkan (tidak menyapa) saudaranya lebih dari tiga hari."
(HR. Muslim)

No comments:

Post a Comment